Breaking News

Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Cigudeg selenggarakan kegiatan Upacara Hari Pramuka ke-63 dan Jambore Ranting 05 September Tahun 2024

BOGOR|BarometerBogor.id-Drs. Ade Zulfahmi, M.Si selaku pembina upacara dan seligus membuka secara resmi kegiatan jambore ranting tahun 2024. Yang diselanggrakan 5-7 September 2024 di lapangan sepak bola Desa Cigudeg pada kamis, (05/09/2024)
 
Dihadiri oleh Muspika kec. Cigudeg, Kapolsek Cigudeg, Kepala Desa Cigudeg, Ketua PGRI, Ketua K3S, Ketua Mabigus dan pembina se. Kec. Cigudeg. 

Jumlah peserta pada kegiatan Jambore Ranting Tahun 2024 sejumlah 1.300 orang terdiri dari Anggota Pramuka SD/Mi/SMP/MTs. Dan PKBM

Dengan mengusung tema "ceria, modern, agamis dan tangguh". Hal ini guna melatih para anggota pramuka dalam kemandirian serta mengikuti perkembangan jaman saat ini.
Tentu dalam pembukaan kegiatan jambore ranting tahun 2024 beberapa Anggota Muda dan dewasa juga berkesempatan meraih Penghargaan baik dari tingkat Nasional dan daerah. Diantaranya : 
1. Kak. Iyah Nuriyah, M.Pd. MS menerima penghargaan pancawarsa 4
2. Kak. M. Fuji akbar lesmana, S.Pd. MT menerima penghargaan Pancawarsa 2
3. Kak. Rizki Syahril, S.Pd. menerima pancawarsa 1
4. Kak. Rifki Kumaedi sekalu ketua DKR Cigudeg dan Kak Andi Sopandi berkesmpatan dilantik sebagai Pramuka Pandega
Dalam kegiatan ini pula bersamaan dengan inagurasi pramuka Garuda penggalang dan penegak dengan jumalah 18 Orang diantaranya 5 penggalang dan 13 Penegak.

Kegiatan jambore ranting cigudeg tahun 2024 menjadi meriah dengan penampilan kolone tongkat dan peragaan senam morse. 

Pembina upacara menyampaikan bahwa atas terselanggaranya kegiatan Jambore Ranting harus bisa membawa dampak yang baik terhadap peserta sehingga peserta mampu mengamalkan isi dari dasa dharma serta nilai-nilai yang terkandung dalam dasa dharma pramuka. 

Cigudeg, 05 Septmber 2024. 
Penulis : Asri, A.Md. Si
© Copyright 2022 - barometerbogor.id