Breaking News

Sebanyak 30 anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Curug, Kecamatan Jasinga mengikuti pembinaan keamanan dan netralitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024

Bogor| Barometer Bogor.id - Sebanyak 30 anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Curug, Kecamatan Jasinga mengikuti pembinaan keamanan dan netralitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Kepala Desa Curug, Anton menegaskan kepada seluruh penyelenggara harus sesuai aturan.

Anton menambahkan, 30 anggota Linmas telah disiagakan.

"Jumlah Linmas 30 per TPS 
2 orang, harus sesuai aturan dan jaga keamanan serta harus netral," kata dia kepada wartawan seusai acara, Jumat (19/1).
Ditempat yang sama, Sertu Rusman Babinsa Desa Curug menyebut sikap dan pengabdian Linmas benar-benar merah putih.
"Linmas adalah satuan yang 
benar-benar merah putih, 
bekerja dengan ikhlas untuk Bangsa ini," ucap Rusman.

Rusman menambahkan, pembinaan yang dilakukan hari ini salah satu bentuk menyukseskan Pemilu.

"Siap menjaga serta menyukseskan 
Pemilu 2024 dengan jujur, adil dan damai," ucapnya.
© Copyright 2022 - barometerbogor.id